Sambut Tahun Baru, 200 Ribu Pengunjung Diprediksi Ramaikan Bundaran HI 

Wisata

Jakarta, (31/12/2024) – Bundaaran HI menjadi tempat yang dipilih bagi para pengunjung untuk merayakan malam tahun baru. Diprediksi hampir sekitar 200 ribu pengunjung memenuhui area tersebut. Hal yang menjadi daya Tarik pengunjung  adalah tema yang diambil bertajuk Kirana.


Tahun ini menjadi tahun yang kedua, dimana tahun lalu hampir 150 ribu orang ikut meramaikan malam tahun baru di Bundaran HI “ Lebih dari 150 ribu pengunjung memadati Bundaran HI (tahun lalu) dan menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap acara ini,” ujar Co-Founder and Co-CEO City Vision, Meyrick Sumantri, dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (31/12/2024).

“Jadi pada acara tahun ini kami sampaikan atraksi teknologi yang super canggih, di mana itu termasuk pertunjukan 800 drone flight show, 3D projection mapping, dan juga kembang apibdan synchronized wristband. Tahun ini kami menargetkan 200 ribu lebih pengunjung yang akan hadir di Bundaran HI dan terus memeriahkan acara kami di perayaan Tahun Baru ini,” ujar Co-Founder and Co-CEO City Vision, Meyrick Sumantri, dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (31/12/2024).

Sementara itu, menurut ketua subkelompok hubal dan fasilitas disparekraf Jakarta, Endranti Fariani, Provinsi Jakarta menyelenggakan 23 titik panggung perayaan Tahun Baru. Dengan 14 titik sepanjang Jalan MH Thamrin – Jalan Sudirman diantaranya seperti monas, ancol, batavia, taman mini dan beberapa tempat lainnya dan diprediksi Bundaran HI menjadi yang terpadat.

Dikutip dari detikTravel

Berita~Ahmad Alfarizi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *