Cungkring Pak Endang, Kuliner Legendaris Khas Bogor

Kuliner

Bogor, (4/1/2025) – Cungkring pak endang adalah salah satu makanan legendaris turun temurun asli khas bogor, tepatnya di Jalan Suryakencana dan sudah ada sejak tahun 2010. dengan paduan lontong, kikil sapi yang kenyal, gorengan dan gurihnya saus kacang membuat menu ini menjadi pilihan banyak orang, terutama pada waktu sarapan.

Konon, nama cungkring ini berasal dari singkatan “cungur”(mulut) dan “keringan”(lontong dan  gorengan). Cungkring buatan pak endang menawarkan rasa yang berbeda, ia membuat saus kacang yang sangat halus sehingga memberikan cita rasa yang khas pada cungkringnya.

“bumbunya punya ciri khas beda dari yang lain, wanginya juga bikin enak dan lontongnya lembut” ujar Aura, salah satu pelanggan cungkring pak endang.

Di bandrol dengan haraga Ro. 20.000 per porsi, pak endang meraciknya di atas daun pisang dengan irisan lontong dan beberapa helai kikil, ditambah satu buah gorengan yang sudah di potong-potong kemudian dilumuri dengan saus kacang, kecap manis dan bawang goreng. bisa juga di tambah sambal agar memberi rasa pedas.   

“kalo hari libur pengunjung bisa sampai 200-300 orang, kalo hari biasa paling 50-100. Sehari bisa bawa 20 kg kikil, 50 pasang lontong dan gorengan atau bisa lebih kalo hari libur. sama satu panci bumbu kacang. Kalo mau lebih banyak atau sedikit bisa request tergantung pembelinya  aja” kata pak imam, salah satu saudara juga karyawan pak endang.

Dalam sehari cungkring pak endang bisa meraih pendapatan kotor hingga 700 ribu rupiah pada hari biasa dan 3-4 juta rupiah pada hari libur. Buka dari jam 9 pagi hingga jam 4 sore atau lebih awal jika cungkring sudah habis.

Berita~Asyifa Maulida Rahma

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *